Sedekah di hari Jum'at dibanding dengan sedekah di hari lain adalah seperti sedekah di bulan Ramadhan dibandingkan sedekah di bulan-bulan selainnya. – Ibnu Qayyim.
Program MIN 1 Gresik BERINFAQ merupakan kegiatan sosial rutin tiap bulan yang penyalurannya dilaksanakan pada hari Jum'at. Sebuah kegiatan pembiasaan berbagi rezeki kepada sesama dalam bentuk Infak tiap bulan dari dewan guru beserta karyawan dan karyawati MIN 1 GRESIK -terlebih yang berstatus ASN Kemenag- yang diwujudkan dalam bentuk bingkisan sembako untuk kemudian disalurkan kepada kaum dhuafa di sekitar madrasah.
Santiaji, M.Pd. (Kepala MIN 1 GRESIK) mengatakan, "Tanpa bermaksud riya' dalam ibadah, kegiatan ini bertujuan untuk menumbuh kembangkan semangat berbagi melalui pembiasaan berinfak dan sedekah."
"Pemilihan hari Jumat sebagai hari pelaksanaan kegiatan MIN 1 Gresik BERINFAQ karena hari Jumat merupakan hari yang mulia (sayyidul ayyam). Dengan diberikan rezeki dan kesempatan untuk menyalurkan infaq, semoga kita semua dijauhkan dari musibah. Semoga pertemuan hari ini membawa berkah," tambah Santiaji.
Ucapan terima kasih juga disampaikan Santiaji, M.Pd. kepada para seluruh keluarga besar MIN 1 Gresik yang telah berpartisipasi dalam kegiatan MIN 1 Gresik BERINFAQ.
Kebahagiaan yang tak terkira ketika mendapati senyum bahagia dari mereka yang mendapatkan bingkisan. (NES)
No comments:
Post a Comment